Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep Kue Pie Susu Enak, Lembut, dan Legit

Untuk kali ini kami berbagi resep pie susu yang laziz. Kue lembut ini menjadi kue khas Bali. Daripada beli mahal, yuk belajar cara membuatnya.

Sebelumnya, kami juga pernah membahas pie susu khas Bali. Untuk resepnya, bisa bunda baca di Resep Pie Susu Bali Asli.

Resep Pie Susu Lembut
Ilustrasi Kue Pie Susu

Rasa susu yang legit memiliki banyak manfaat untuk tubuh kita. Diantaranya, sumber kalsium dan protein, menjaga kesehatan gigi dan tulang, memperbaiki tekanan darah, menjaga berat badan, mengurangi stress, meningkatkan energi saat PMS, dan memengaruhi kesuburan untuk mendapatkan anak.

Susu juga tidak hanya berguna untuk pemenuhan kebutuhan gizi untuk tubuh, namun kandungan zat di dalam susu ini dapat memberi manfaat lain di luar masalah kesehatan, yaitu menghilangkan noda pakaian, menjadi kondisioner rambut menutup retakan porselen dan masih banyak lagi.

Manfaat susu yang waw banget makin menambah semangat kita kan untuk mengkreasikannya dalam bentuk kue tanpa mengurangi nilai gizinya? Yuk.., tunggu apalagi? Eh, sebelum membuatnya, tetap harus ada yang disiapkan iya.

Bahan kue pie, hampir sama dengan kue yang lain dan mudah sekali di dapatkan iya. Seperti telur ayam, susu kental manis, susu cair, gula pasir, vanili bubuk dan garam. Yuk kita lihat lebih detail cara membuat pie susu ini.

Resep Kue Pie Susu yang Enak, Lembut dan Legit

Ads by google:
Bahan Isi Pie Susu :
  • 1 butir telur ayam
  • 5 sdm susu kental manis
  • 300 ml susu cair
  • 5 sdm gula pasir
  • ½  sendok teh vanili bubuk
  • Garam secukupnya

Bahan Kulit Pie Susu :
  • 200 gram tepung terigu protein sedang
  • 100 gram mentega
  • 3 sdm tepung maizena
  • 2 kuning telur
  • 3 sdm gula halus
  • Garam secukupnya

Cara Membuat Pie Susu Enak :
  1. Yang pertama, siapkan adonan kulit terlebih dahulu. Yaitu dengan mencampurkan tepung terigu, maizena, margarin, kuning telur, gula halus dan garam secukupnya, aduk-aduk hingga adonan dapat dibentuk.
  2. Lalu siapkan cetakan pie, olesi dengan margarin, masukkan adonan ke dalam cetakan, kemudian ratakan sesuai dengan cetakan.
  3. Dan siapkan adonan isi, campur susu cair, gula pasir aduk rata.
  4. Selanjutnya kita rebus adonan isi tadi di atas api kecil hingga mendidih, angkat dan tunggu hingga hangat.
  5. Setelah itu, campurkan adonan isi lainnya, kemudian aduk hingga benar-benar rata.
  6. Dan terakhir adalah tuang adonan ke dalam cetakan yang sudah terisi dengan adonan kulit, panggang dalam oven dengan suhu 150 derajat celcius selama 60 menit.

Mudah bukan cara membuatnya? Tunggu apalagi iya, luangkan sedikit waktu untuk menghasilkan sebuah kenikmatan di tengah-tengah keluarga di rumah. Di jamin, si buah hati akan mengurangi jajan di luar jika bundanya di rumah sering membuat kreasi kue ;-) hehehe.

Selamat mencoba resep kue pie susu dan menikmati :) Yuk coba juga Resep Kue Pie Buah ala Chef hotel bintang 5.

Posting Komentar untuk "Resep Kue Pie Susu Enak, Lembut, dan Legit"