Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Resep Kue Kering Coklat Kacang Mede Renyah Crispy

Mau lebaran nih, yuk baca Resep Kue Kering Coklat Mede renyah dan crispy bun. Agar pas lebaran nanti sudah bisa membuatnya sendiri di rumah. Soal cara membuatnya, ada di bawah ini kok. Tentunya lengkap dan detil sekali panduan pembuatannya.

Indonesia… oh indonesia kau memang kaya akan kuliner nusantara termasuk juga kue kering yang satu ini, iya kue kering coklat mede nan renyah. Kue yang imut nan renyah ini sering kita temui di toko-toko kue, atau ada juga saat mendekati lebaran si penjual kue yang sengaja dateng ke rumah si pembeli untuk memesannya.

Mendekati lebaran yang hanya tinggal hitungan bulan ini, kita yang wanita tentu ingin sekali menghidangkan sesuatu yang istemewa iya, untuk sanak saudara yang datang ke rumah. Memang ada beberapa yang lebih memilih membeli jadi, tinimbang harus membuatnya terlebih dahulu, tapi kalau saja tahu proses pembuatannya atau pun bahan yang diperlukan kita akan memiliki greget untuk membuatnya sendiri.


Resep Kue Kering Coklat Kacang Mede
Ilustrasi Kue Kering Coklat Kacang Mede Lezat

Ngomongin soal kue lebaran, ada juga kue kacang tanah, kue satu, kue kembang gula kelapa, kue nastar, serta kue kering yang lainnya.

Kesempatan kali ini kami akan membuat kue dari resep kue kering coklat mede, maka sudah tentu kita akan membutuhkan kacang mede. Sebelumnya kita tahu, kacang mete berasal dari pohon jambu mete yang merupakan tanaman asli berasal dari hutan hujan amazon di Negara Brazil.
Ads by google:
Kacang mete yang hanya digoreng dengan bumbu alakadarnya saja sudah nikmat iya, apalagi dibuat ke dalam bentuk kue, hmm .. tentu yummy sekali iya :). Aduh.. aduh.. kok iya makin penasaran saja bagaimana cara membuatnya :), langsung saja yuk kita lihat :)


Resep Kue Kering Coklat Kacang Mete Gurih

Waktu yang Diperlukan :
  • 20 menit untuk persiapan
  • 35 menit untuk memasak

Peralatan yang Dibutuhkan :
  • Wadah
  • Mixer
  • Ayakan
  • Penggiling adonan
  • Cetakan bentuk bulan sabit, bintang (sesuaikan selera)
  • Oven
  • Toples

Bahan Untuk Membuat Kue Kering Coklat Mede nan Renyah :
  • 200 gram tepung terigu
  • 100 gram margarine
  • 100 gram gula halus
  • 50 gram mentega atau butter
  • 25 gram coklat bubuk
  • 1 kuning telur
  • 2 sdm kacang mete yang sudah dicincang
  • beberap buah kacang mete, dikupas dan dipotong tipis untuk hiasan

Sedikit Tips Dalam Pembuatan Resep Kue Kering Coklat Mete
  • Tepung maupun bahan kering seperti coklat bubuk sebaiknya di ayak terlebih dahulu, untuk hasil yang maksimal.
  • Pilihlah kacang mete yang berkualitas untuk hasil yang lebih yahut.


Cara Membuat Kue Kering Coklat Mede Gurih.

  • Aduk gula halus, margarine, dan mentega atau butter sampai semua tercampur menjadi satu. Tak perlu sampai naik.
  • Kemudian masukkan kuning telur, aduk rata kembali.
  • Kemudian ayaklah tepung terigu bersama coklat bubuk, lalu campurkan ke dalam adonan bersamaan dengan kacang mete yang telah di cincang.Aduk sampai benar-benar merata
  • Gilas adonan di atas talenan yang telah di taburi tepung terigu hingga tebalnya mencapai 4 mm.
  • Cetak sesuai selera yang kita inginkan. Letakkan adonan di atas loyang yang sudah diolesi margarine dan taruh sepotong kacang mete di atas kue
  • Panaskan oven terlebih dahulu, setelah panas masukkan loyang kue yang siap untuk dipanggang.
  • Panggang dalam suhu 160 derajat selama 25-30 menit dan kue matang, keluarkan dari loyang. dan dinginkan
  • Masukkan ke dalam toples.

Relative mudah bukan ? hayo lho, tidak ada salahnya kita mencoba membuat resep kue kering coklat kacang mede renyah, gurih dan crispy iya :). Sangat pas dijadikan camilan bersama keluarga bersamaan dengan secangkir teh.

Selain Menggunakan Kacang Mede, ada juga varian kue kering coklat yang lain lho bun. Berikut ini contohnya :

Selamat berkreasi dengan jemari kita iya bunda :), dan segera menikmatinya :)

2 komentar untuk "Resep Kue Kering Coklat Kacang Mede Renyah Crispy"